Tak terasa sudah 11 tahun saya menulis di blog ini. Awalnya hanya untuk curhat kegiatan sehari-hari dan menyimpan naskah-naskah cerpen dan novel saya yang sudah lama. Kemudian saya coba ikutan lomba blog. Alhamdulillah, sudah banyak hadiah yang saya terima dari lomba blog itu. Jumlahnya luar biasa untuk ukuran ibu rumah tangga seperti saya. Ada uang jutaan rupiah, smartphone, peralatan rumah tangga, sampai produk dari brand yang mengadakan lomba.