Wednesday, August 28, 2024

Review Gardenia Glow Serum Lotion

Tak hanya kulit wajah yang perlu dirawat, kulit tubuh pun tidak boleh luput dari perhatian kita. Salah satu produk perawatan kulit tubuh yang disarankan dipakai setiap hari adalah body lotion. Memakai body lotion menjadi bagian dari simple body care routine untuk mendapatkan kulit glowing.

Gardenia Glow Serum Lotion


Body lotion memiliki banyak manfaat untuk kulit tubuh kita, yaitu untuk melembapkan, menunda penuaan dini, menangkal sinar UV, dan mencerahkan kulit. Bagian kulit pada punggung tangan kita itu akan cepat keriput, sehingga untuk memperlambatnya, kita harus rutin menggunakan body lotion. 

Begitu juga pada bagian siku yang kehitaman dapat menjadi lebih cerah jika dioleskan body lotion. Kulit yang kering juga mempercepat penuaan dini, solusinya agar tetap lembap tentu saja dengan mengoleskan body lotion. Tak cukup sekali sehari. Setiap kulit terasa kering, segera oleskan body lotion. 

Kulit glowing setiap hari juga bisa didapatkan dengan pemakaian body lotion yang memiliki efek mencerahkan dan melindungi dari sinar UV. Tak hanya body lotion, bisa juga ditambah dengan pemakaian body serum. Biasanya kedua produk ini terpisah, tapi kini ada body lotion sekaligus serum yaitu Gardenia Glow Serum Lotion. 

Nah, berikut ini adalah review Gardenia Glow berdasarkan pengalaman saya: 

Review Gardenia Glow Serum Lotion 


Saya baru saja mencoba memakai Gardenia Glow Serum Lotion, produk terbaru dari NA'EEM. Ada tiga varian serum lotionnya, yang dibedakan dari wanginya yaitu Royal Jasmine, Midnight Gardenia, dan Taifi Rose. 

Kandungan Bahan Utama 

Bahan utamanya adalah Niacinamide dan Milk. Niacinamide itu adalah vitamin B3 yang bermanfaat untuk kulit yaitu sebagai antioksidan dan antiinflamasi.  Niacinamide bisa melembapkan kulit, memudarkan noda hitam, menjaga kulit dari paparan sinar matahari, dan mengatasi masalah kulit lainnya. 

Sedangkan manfaat susu untuk kecantikan kulit sudah dikenal sejak dulu, ingat kan kisah Cleopatra yang mandi menggunakan susu? Susu melembapkan dan mengencangkan kulit, menunda penuaan dini, mengangkat sel kulit mati, dan menjaga kesehatan kulit. Susu yang digunakan dalam Gardenia Glow Serum Lotion ini adalah Goat Milk atau susu kambing yang memang terkenal manfaatnya untuk kulit. 

Simple Body Care Routine



Selain dua kandungan bahan utama itu, Gardenia Glow Serum Lotion juga dilengkapi dengan Allantoin, Argan Oil, Collagen, Honey, dan bahan-bahan lainnya untuk menjaga kesehatan kulit tubuh. 

Kemasan 

Ketiga varian produk ini menggunakan kemasan botol plastik dengan tutup yang mudah dibuka dan lubang kecil sehingga dapat menghemat pemakaian. Ukurannya 200 ml, cukup untuk dipakai kurang lebih dua minggu dengan pemakaian dua kali sehari. 

Wangi 

Tersedia tiga pilihan keharuman yang bisa dipilih atau beli ketiganya untuk gonta ganti wanginya. Wangi bunga melati bisa kita dapatkan di varian Royal Jasmine, cocok untuk penyuka wangi melati yang kuat tapi tidak menyengat. Bisa digunakan saat ke acara pesta. Warna kemasannya hijau tua. Wangi bunga mawar ada di varian Tiafi Rose, lembut dan segar cocok dipakai di pagi hari. Warna kemasannya merah mawar. 

Sedangkan wangi bunga Gardenia atau bunga kacapiring bisa didapatkan di varian Midnight Gardenia dengan kemasan berwarna ungu. Cocok digunakan pada malam hari sebelum tidur, wanginya lembut sekali dan bisa sekaligus menjadi aromaterapi supaya lekas tidur. Kalau sudah memakai Gardenia Glow Serum Lotion ini sepertinya sudah tidak perlu menggunakan parfum lagi, karena wanginya sudah bisa menggantikan parfum. Wanginya tahan lama, bisa sampai seharian. 

Tekstur 

Untuk teksturnya, tidak terlalu cair tapi juga tidak kental. Ya, di pertengahan antara keduanya. Warna lotionnya putih susu. Langsung menyerap ke dalam kulit pada saat diusapkan, sehingga tidak lengket. Tidak menyisakan residu juga. Saat kulit sedang kering, pakai ini langsung terasa dingin dan lembap.

Aman 

Pada bagian belakang kemasan bisa kita lihat Gardenia Glow Serum Lotion ini sudah ada nomor BPOM dan label halal sehingga aman digunakan.

Cara Pakai 

Untuk pemakaiannya sebaiknya segera setelah mandi pagi dan sore hari. Setelah mandi, bersihkan air dengan handuk, dan segera usapkan lotionnya ke tangan dan kaki. Dengan begitu, lotionnya akan lebih cepat meresap ke dalam kulit. Jika kulit terasa kering lagi di siang lagi karena sering terkena air, AC, dan kipas angin, boleh diulangi lagi pemakaiannya. Kalau simple body care routine ini selalu dilakukan, kulit akan lebih lembut dan cerah. Bebas dari kering dan pecah-pecah. 

Review Gardenia Glow



Harga 

Untuk kemasan 200 ml, harganya dibandrol cukup terjangkau yaitu Rp 22.000 saja dan lebih murah lagi kalau belinya bundling sekaligus 3 varian. Ternyata untuk mendapatkan kulit glowing setiap hari itu tak harus mahal ya. 

Bagi saya, Gardenia Glow Serum Lotion ini sangat affordable dan berkualitas. Manfaatnya terasa untuk kulit karena langsung melembapkan dan wanginya pun mewah. Tak perlu pakai parfum lagi, karena wanginya juga awet tahan lama. Apalagi ada filter sinar UV-nya juga, sehingga menambah kepercayaan diri saat harus beraktivitas di luar ruangan. 

Glowing Setiap Hari



Sekian review Gardenia Glow dari saya. Mau coba juga pakai Gardenia Glow Serum Lotion ini? Langsung saja beli di link shopee ini. Dijamin produknya asli dan sampai ke rumah dengan aman tanpa pecah karena pakai bubble wrap yang tebal. Hati-hati dengan produk tiruan ya. Lebih baik membeli di link yang sudah saya berikan tadi. 






16 comments:

  1. Aku tiap mandi wajib pake body lotion. Terutama kalau kulit lg belang nah pake yg serum body lotion. Krn kulit aku gampang kering. Nah Gardenia Glow Serum Lotion ini enak wanginya

    ReplyDelete
  2. Walaupun tertutup pakaian kulit tubuh juga harus diperhatikan ya, body lotion jangan sampai skip sebaiknya. Seneng banget sekarang ada body lotion yang juga bisa menangkal sinar UV kaya dari Gardenia Glow, malah ada serumnya juga ya, pantesa aja kandungannya niacinamide bagus banget buat mencerahkan

    ReplyDelete
  3. Gardenia Glow Serum Lotion, praktis ya body lotion dan body serum dipadukan jadi satu. Terus ada kandungan susu kambing juga, yang bagus buat kulit. Kemasannya unik banget, cocok juga buat dibawa travelling

    ReplyDelete
  4. Aku baru suka pakai lotion sejak naik motor mbak, dan sekarang lotion udah ada serum ya jadi lebih glowing deh

    ReplyDelete
  5. Sekilas kok kayak shampo eh ternyata serum lotion :) Kemasannya cakep begini, isinya banyak 200 ml dengan harga terjangkau 22K. Kalau beli paket bundling ketiga Gardenia Glow ini pasti lebih hemat ya. Kandungan milk dan niacinamide nya oke banget nih. Pantas kulit jadi lebih sehat dan bersinar.

    ReplyDelete
  6. Aku tertarik banget deh sama varian Royal Jasmine 🤩 kemasannya pun oke nih, masih bisa dibawa bepergian dan tutupnya rapat, jadi aman anti tumpah.

    Udah gitu Gardenia Glow Serum Lotion mudah meresap, ini ciamik deh kalau misal mau buru-buru OTW bisa dipakai sat-set.

    ReplyDelete
  7. Saya baru beli nih body washnya. Kalau tau ada lotionnya sekalian deh saya beli. Siapa tau jadi makin maksimal hasilnya ke kulit. Coba deh nanti saya lihat lagi produknya di minimarket

    ReplyDelete
  8. Selain bagian swku, saya memiliki kulit pecah pecah di bahiitumit kaki. Kalau berdebu kelihatan banget pecah pecahnya

    Semoga nih dengan adanya Gardenia glow serum dengan varian Royal Jasmine, Midnight Gardenia, dan Taifi Rose bisa menjadi solusi kulit kering saya ini

    ReplyDelete
  9. Wahhh ada kandungan Niacinamide dan goat milk dalam Gardenia Glow serum. Dulu tuh sebelum paham niacinamide kayak kandungan bahaya. Sekarang lebih ngerti kalo niacinamide itu vitamin B3 dan manfaatnya banyak untuk kulit kita

    ReplyDelete
  10. Bener mbak, ciamik banget ini lotioonya, karena membuat kulit jadi lembut dan wangi juga. Jadi tambah percaya diri buat digunakan

    ReplyDelete
  11. Mau nyoba juga soalnya sekarang cuaca kering panas gini kulit jadi gampang kering kan. Makasih mak review nya mak coba ah aku mampir ke shopee

    ReplyDelete
  12. Pas musim kemarau gini, bikin kulit kering dan kusam. Harus nih cobain Gardenia Glow Serum Lotion, biar kulit lembap dan sehat.

    ReplyDelete
  13. Setuju Mak. Perawatan kulit itu jangan berfokus ke kulit wajah saja, kulit tubuh pun perlu. Kan, aneh muka glowing, tapi kulit tubuh terutama kulit lengan dan tangan buluk.
    Saya perhatikan, hampir semua produk Scarlett menggunakan Niacinamide dan itu memang bagus buat kulit. Keren memang Scarlettini yang selalu berinovasi dengan produk-produk barunya.

    ReplyDelete
  14. Dari harga dan kemasannya, rasanya worth to buy banget.
    Apalagi dengan manfaatnya dan hasil yang bisa dirasakan ketika pemakaian pertama Gardenia Glow Serum Lotion, waah.. jadi semangat mengadopsi yang Jasmine.

    ReplyDelete
  15. Ini satu produk tapi udah body serum, body Lotion, dan aromanya wangi jadi nggak usah pakai parfum lagi ya Mbak.. harga juga cukup terjangkau, jadi pengen nyobain juga.

    ReplyDelete
  16. Bulan depan pas belanja bulanan mau beliii 😄😍😍😍. Aku tuh kalo lotion wajib ada mbaa. Krn kulitku sendiri tipe kering. Ga bisa skip yg namanya body lotion abis mandi atau cuci tangan. Pasti langsung pakai . berasa banget ga enak kalo selesai mandi tp ga pake lotion. Saking udh terbiasa sejak kecil krn selalu dipakein mama lotion.

    Cakeeep nih packagingnya. Dan ada beberapa varian pula. Nanti cobain semua deh. ☺

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....