Suasana di dalam mobil akan semakin asyik dengan adanya iringan musik atau lagu-lagu favorit. Apalagi jika Anda sedang melakukan perjalanan jauh bersama keluarga atau teman. Dengan memutar lagu, perjalanan jadi tidak membosankan dan lebih enjoy. Oleh karena itu speaker menjadi perangkat penting yang wajib ada di dalam mobil.
Sumber Foto: https://pixabay.com/id/photos/mobil-bmw-roda-kemudi-interior-1281640/ |
Pastinya Anda ingin memiliki speaker mobil berkualitas yang bisa menghasilkan suara jernih dan bass mantap. Ada berbagai merek dan model speaker mobil yang dijual di pasaran dan bisa Anda beli. Namun seringkali mahalnya harga speaker mobil menjadi kendala bagi orang-orang yang berniat membelinya.
Namun tenang saja, Anda tetap bisa memiliki speaker mobil dengan pengeluaran yang ringan yakni menggunakan kartu kredit. Anda bisa memanfaatkan keuntungan kartu kredit untuk membeli speaker impian dengan pembayaran secara dicicil atau diangsur. Lantas apa saja merek speaker mobil terbaik yang bisa bias Anda pilih?
Rekomendasi Speaker Mobil Terbaik
Saat berencana membeli speaker mobil, sebaiknya jangan asal pilih agar hasilnya tidak mengecewakan. Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat akan membeli speaker mobil, mulai dari kualitas suara yang dihasilkan, material, ukuran, harga, dan lainnya.
Sumber Foto: https://pixabay.com/id/photos/mobil-pembicara-suara-audio-musik-1882691/ |
Untuk bisa mendengarkan lagu-lagu kesukaan dengan asyik dan memuaskan, Anda perlu membeli speaker mobil berkualitas terbaik. Berikut ini rekomendasi beberapa speaker mobil dengan suara jernih dan bass mantap yang bisa jadi pilihan Anda.
JBL GTO609C
Salah satu speaker terbaik yang bisa Anda pilih untuk melengkapi isi mobil Anda adalah JBL GTO609C. Speaker ini cocok bagi Anda yang menginginkan hasil suara yang gahar atau menggelegar di telinga.
JBL GTO609C dirancang dengan menggunakan cone yang lebih besar daripada speaker sekelasnya, sehingga mampu mengeluarkan suara dengan volume yang lebih tinggi. Selain itu, speaker ini juga dilengkapi dengan bass yang menggema namun tetap nyaman di telinga, sehingga tidak akan mengusik ketenangan penumpang di dalam mobil.
Cello TG17
Rekomendasi speaker mobil selanjutnya yang bisa Anda pertimbangkan adalah Cello TG17. Dengan memasang speaker dari brand Cello ini, Anda bisa bepergian mengendarai mobil tanpa khawatir ngantuk atau boring. Anda bisa menyetir dengan asyik diiringi oleh lagu-lagu bersuara jernih yang dihasilkan oleh speaker ini.
Seri High Performance speaker Cello telah dilengkapi dengan dua midbass, dua tweeter, dan dua crossover. Selain itu, midbass speaker ini juga menggunakan cone yang terbuat dari Kevlar, sehingga dapat meningkatkan performa suara yang dikeluarkan.
KENWOOD KFC-XS1703
Bagi Anda yang ingin mendengar lagu-lagu atau musik dengan suara berkualitas, maka KENWOOD KFC-XS1703 bisa menjadi pilihan yang tepat. Speaker ini telah sertifikasi Hi-Res Audio, sehingga dijamin Anda akan mendapatkan suara yang tajam dan jernih dari speaker ini.
Speaker ini juga telah didukung dengan fitur Rigid Aluminum Die-cast Frame untuk mengurangi getaran yang tidak diinginkan saat memutar lagu. Jadi Anda bisa mendengar setiap irama musik dan dentuman bass tanpa terganggu. Dari segi desain atau tampilan, speaker ini memiliki warna yang elegan untuk menambah kesan mewah dalam mobil Anda.
Pioneer TS-Z65CH
Bagi para penggemar audio berkualitas, speaker Pioneer TS-Z65CH cocok sebagai pelengkap mobil Anda. Selain mampu menghasilkan suara jernih, speaker ini juga menghadirkan fitur-fitur terkini untuk menunjang kebutuhan mendengarkan lagu di dalam mobil.
Salah satu keunggulan Speaker merek Pioneer ini adalah jangkauan frekuensinya yang luas, mulai dari 30 Hz hingga 96 kHz. Dengan tawaran frekuensi tersebut, maka Anda bisa memperoleh hasil suara yang lebih jelas, tajam, dan lebih real.
Venom Diablo Speaker VX 603D
Venom merupakan sebuah brand yang telah lama memproduksi audio mobil selama lebih dari dua dekade. Sampai saat ini produk-produk speakernya selalu diminati banyak orang, salah satunya Venom Diablo Speaker VX 603D. Venom dikenal dengan produk speaker yang menghasilkan suara mengesankan dan tak tertandingi di kelasnya.
Venom Diablo VX603DW dirancang sebagai speaker audio 3-way berukuran 6.5 inci dengan kinerja yang baik. Speaker ini juga dibekali dengan daya sebesar 150 Watt dan sensitivitas suara mencapai 92 dB, sehingga sangat memanjakan penggunanya untuk menikmati iringan lagu saat mengendarai mobil.
JBL GT7-5 GT7 Series
JBL juga menawarkan produk speaker berkualitas terbaik lainnya, yaitu JBL GT7 Series. Speaker ini didesain dua arah berukuran 4 inci sehingga dapat mengeluarkan suara yang nyaman didengar di dalam mobil. Menariknya lagi, speaker ini memiliki tingkat sensitivitas sebesar 93 dB.
JBL GT7 Series juga telah dilengkapi dengan kemampuan respons frekuensi mencapai 21 kHz untuk memberikan pengalaman menakjubkan bagi pendengarnya. Speaker ini juga dibekali dengan daya mencapai 2-35 W RMS (dengan puncak daya 105 W). Dengan gabungan fitur dan teknologi tersebut, speaker dari JBL ini dijamin bakal memukau telinga Anda dengan suaranya yang jelas, halus, dan berkualitas tinggi.
Pioneer TS-A1606C
Bagi pemilik mobil yang menginginkan speaker dengan audio berkualitas dan penampilan estetis, Pioneer TS-A1606C bisa jadi pilihannya. Dengan desain mewah dan elegan, speaker berukuran 6.5 inci ini bakal mempercantik interior mobil Anda. Speaker ini banyak diminati karena memiliki performa audio yang gahar, jelas, dan stabil. Kelebihan lain dari speaker ini adalah pemasangan atau instalasinya yang tidak rumit
JBL GT7-6 Coaxial Speaker
JBL juga menghadirkan speaker Coaxial untuk menunjang pengalaman mendengarkan musik di dalam mobil. JBL GT7-6 dirancang dengan teknologi PlusOne Woofer Cones dan memiliki respons frekuensi mencapai 21 kHz.
Speaker dari JBL ini mampu menghasilkan suara dengan sensitivitas yang lebih tinggi dan detail. Selain kinerjanya yang luar biasa, speaker ini juga mengadopsi teknologi khusus dari Amerika Serikat untuk daya watt. Teknologi ini mampu mengurangi konsumsi daya agar tidak memberatkan sistem baterai mobil.
Pioneer TS-R1651S
Produk dari Pioneer lainnya yang bisa Anda pilih saat mencari speaker mobil berkualitas adalah Pioneer TS-R1651S. Speaker in mampu menghasilkan suara yang lantang dan jernih sehingga mampu menemani perjalan Anda secara asyik.
Speaker ini dirancang dengan perbaikan pada bagian cone menjadi lebih tebal. Dengan desain 3-way, speaker ini memungkinkan Anda mendengarkan musik dengan suara yang stabil. Selain itu, pemasangan atau instalasi speaker ini juga mudah dan nggak rumit.
Menggunakan PermataShoppingCard untuk Membeli Speaker Mobil
Setelah mengetahui rekomendasi beberapa speaker mobil di atas, pastinya Anda sudah punya pilihan ingin membeli yang mana. Speaker mobil berkualitas terbaik memang dijual dengan harga mahal, namun dijamin mampu menghasilkan suara yang jernih, gahar, dan serasa real. Supaya bisa membeli speaker mobil dengan pengeluaran yang ringan, Anda bisa memanfaatkan keuntungan kartu kredit.
Dengan kartu kredit, Anda bisa membeli speaker mobil impian dengan pembayaran secara dicicil atau diangsur sehingga tidak akan mengganggu keuangan Anda. Salah satu kartu kredit terbaik yang bisa Anda pilih adalah PermataShoppingCard. Pengajuan kartu kredit online dari PermataBank ini bisa Anda lakukan secara mudah. Syarat pengajuannya juga sederhana dan nggak ribet.
Ada banyak keuntungan kartu kredit PermataShoppingCard yang bisa Anda nikmati. Kartu kredit ini menyediakan berbagai promo yang akan membuat pengeluaran Anda lebih ringan saat membeli speaker mobil terbaik. Informasi lebih lengkap mengenai pengajuan kartu kredit PermataShoppingCard bisa Anda baca di sini.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....