Sunday, March 27, 2022

Perlukah Area Gudang Pabrik atau Distributor Memiliki Kamera Pengintai?

 

CCTV Gudang
https://www.pexels.com/photo/surveillance-camera-mounted-on-the-wall-10902545/

Saat bekerja di pabrik pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan masalah atau kasus kecurangan yang terjadi. Salah satu penyebab terjadinya masalah keamanan ini bisa diakibatkan karena tidak ada kamera pengintai yang dipasang di area gudang pabrik.


Contoh kasus kecurangan yang paling sering terjadi di gudang distributor adalah seperti pencurian barang, bahkan tidak jarang pula ada barang hasil produksi yang rusak baik itu oleh pihak internal atau eksternal. Jika masalah tersebut terus berulang maka bisa merugikan pabrik karena stok produksi semakin berkurang.

Baca Juga: Single "Waktu Berbeda" Aurelia Rahman

Nah untuk mengatasinya, maka Anda bisa mengusulkan untuk memasang kamera CCTV di sekitar area gudang agar lebih aman terkendali. Adapun fungsi kamera CCTV di gudang pabrik adalah sebagai berikut.

Fungsi Kamera Pengintai di Gudang Pabrik 

kamera pengintai

https://www.pexels.com/photo/white-2-cctv-camera-mounted-on-black-post-under-clear-blue-sky-96612/


 

Apabila membahas tentang pentingnya area gudang pabrik dipasang kamera pengintai, tentu saja jawabannya sangat perlu. Pasalnya kamera pengawas mampu meningkatkan keamanan di area gudang produksi agar tidak terjadi kecurangan yang terjadi.

Bukan hanya untuk menjaga keberadaan barang produksi di gedung, kamera pengawas juga mampu memberikan kenyamanan untuk karyawan yang bekerja di pabrik karena mereka rentan terhadap mesin berat yang berbahaya.

Agar lebih jelas tentang apa saja pentingnya penggunaan CCTV di gudang pabrik, sebaiknya Anda simak ulasan di bawah ini tentang fungsi kamera pengawas di gudang distributor.

1. Memantau Kegiatan Karyawan

Fungsi kamera pengintai terbaik yang pertama adalah untuk memantau kegiatan karyawan. CCTV mampu mengawasi semua pekerjaan yang dilakukan oleh pegawai di sekitar gudang sehingga Anda dapat melihat adanya kemungkinan terjadi pencurian melalui monitor.

Bahkan dengan kamera CCTV ini juga dapat melihat apa saja masalah yang terjadi agar cepat mencari solusi tepatnya. Pengawasan ini dilakukan 24 jam non-stop karena CCTV tidak akan berhenti bekerja selama masih berfungsi.

2. Meningkatkan Produktivitas Karyawan

Tidak hanya sebagai alat pemantau kegiatan karyawan, dengan adanya kamera CCTV juga bisa membedakan karyawan yang produktif dan yang malas-malasan. Jika hal tersebut terjadi maka besar kemungkinan pegawai akan semakin giat bekerja karena merasa diawasi melalui CCTV.

Meskipun demikian, sebaiknya Anda tetap menghargai privacy karyawan dengan baik. Anda wajib memberikan sosialisasi terkait penggunaan kamera pengintai di sekitar gudang agar karyawan tidak ada yang bertindak seenaknya selama di area pengawasan.

3. Menjaga Aset Perusahaan

Aset perusahaan merupakan komponen yang paling penting untuk keberlangsungan sebuah pabrik. Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terkait aset tersebut, Anda bisa memasang CCTV di sekitar gudang produksi.

Produk yang sudah selesai diproduksi biasanya akan disimpan di gudang, sehingga sangat rawan terjadinya pencurian atau kerusakan. Dengan adanya CCTV Anda bisa melihat apa saja penyebab yang membuat produk tersebut bermasalah.

Baca Juga: Cara Menjaga Kesehatan dengan Sharp Airpurifier

4. Meningkatkan Keamanan

Fungsi utama dari adanya kamera pengintai adalah untuk meningkatkan keamanan di sekitar gudang pabrik. Keamanan ini berkaitan dengan pencegahan terhadap aksi kejahatan yang bisa saja muncul di area pabrik.

Demi kelancaran bisnis yang Anda rintis, Anda harus menggunakan kamera CCTV di area-area yang sering terjadi pencurian, salah satunya adalah gudang produksi atau tempat penyimpanan aset perusahaan lainnya.

5. Meningkatkan Keselamatan Karyawan

Selain beberapa manfaat penggunaan kamera pengintai terbaik di atas, ternyata CCTV juga dapat meningkatkan keselamatan karyawan. Pegawai yang bekerja di bagian produksi sangat rawan terhadap masalah karena dekat dengan mesin berat.

Hal inilah yang membuat CCTV sangat berperan penting untuk menjaga karyawan jika sewaktu-waktu terjadi masalah sehingga Anda bisa memberikan bantuan dengan cepat.

Nah setelah mengetahui apa saja manfaat penggunaan kamera pengintai di area gudang pabrik, apakah kini Anda sudah yakin untuk memasangnya? Tentu saja Anda harus mulai memberikan keamanan di lingkungan pabrik baik itu untuk mengawasi karyawan ataupun untuk menjaga aset perusahaan.

Tidak perlu repot mencari produk CCTV berkualitas karena kini sudah hadir AcuSense sebagai produk berteknologi canggih dari Hikvision. Namun kenapa harus menggunakan Hikvision AcuSense? Berikut ini keunggulan.

Keunggulan Hikvision AcuSense, Kamera Pengintai Berteknologi Canggih

Dibandingkan dengan produk lainnya, Hikvision AcuSense memiliki sistem alarm berbasis sensor yang mampu mengawasi segala bentuk kegiatan secara real-time. Bahkan Hikvision AcuSense didesain dengan sentuhan intelijen pada bagian kamera dan perekam videonya.

Tidak hanya dibekali dengan teknologi tinggi, Hikvision AcuSense memiliki sejumlah keunggulan lainnya yang harus Anda ketahui. Mari simak informasinya di bawah ini.

1. Alarm Akurat

Hikvision AcuSense sebagai kamera pengintai terbaik menyuguhkan sistem alarm yang akurat dengan adanya fitur cerdas seperti pendeteksi gerakan atau VCA. Fungsi yang satu ini memudahkan Anda agar dapat fokus pada alarm yang disebabkan oleh manusia dan kendaraan saja.

2. Peringatan Visual dan Auditori

Yang menarik produk CCTV dari Hikvision ini adalah memiliki metode pencegahan dan respons di tempat dengan menggunakan peringatan visual dan auditori. Jenis keamanan tersebut dapat disesuaikan guna menambah lapisan perlindungan di sekitar gudang pabrik.

Tidak sampai disana, Hikvision AcuSense juga memiliki fungsi lainnya seperti sistem audio dua arah yang memudahkan penggunanya saat menggunakan CCTV dari Hikvision ini.

Baca Juga: Cara Melindungi Mesin Motor

3. Pencarian Target Lebih Efisien

Jika nantinya Anda membutuhkan rekaman klip video hasil pengawasan dari CCTV, tidak perlu lagi harus mencari satu per satu. Pasalnya Hikvision AcuSense akan mengurutkan rekaman berdasarkan kategori manusia dan kendaraan.

Pengklasifikasian objek ini sangat efektif untuk meningkatkan efisiensi pencarian data yang Anda inginkan tanpa perlu memakan waktu lama.

Jika melihat dari keunggulan yang disuguhkan oleh Hikvision AcuSense sebagai produk kamera pengintai tersebut, tentunya tidak ada alasan lagi untuk tidak menggunakan produk ini guna memberikan keamanan terbaik di lingkungan gudang pabrik.



No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....