Wednesday, November 20, 2019

Cara Mudah Memasak Kari Ala Jepang dengan House Kari Ala Jepang

Siapa yang suka masakan Jepang? Masakan Jepang itu tak hanya ramen dan sushi lho. Ada masakan Kari Ala Jepang yang rasanya berbeda dengan kari ala India atau Indonesia. Ternyata saya pernah mencicipi Kari Ala Jepang di sebuah restoran Jepang. Karinya lebih kental dibandingkan Kari India atau Indonesia.


Hadir di acara Autumn Feast House Kari Ala Jepang

Tak disangka, kita bisa memasak sendiri Kari Ala Jepang di rumah dengan cara mudah. Kuncinya: House Kari Ala Jepang. Bumbu Kari Ala Jepang yang dimasukkan ke dalam masakan. Senang sekali saya mengikuti demo masaknya di Almond Zucchini tanggal 9 November 2019 lalu. 

Acara bertajuk "Autumn Feast by House Kari Ala Jepang" ini memang bernuansa musim gugur dengan dekorasi dedaunan berwarna cokelat kemerahan. Setelah registrasi, kami langsung dipersilakan menyantap kudapan kue-kue manis dari Anns Bakehouse and Creamery dan secangkir kopi dari Caribou Coffee yang membuat saya langsung bersemangat meskipun hidung sedang meler akibat flu.

Kue dan Kopi dari Anns Bakehouse dan Caribou Coffee

Saya termasuk ibu rumah tangga yang serba praktis, apalagi dalam hal memasak. Kalau bisa mudah, kenapa harus susah? Apa yang dipikirkan saat akan memasak kari? Membutuhkan banyak bumbu sehingga perlu waktu lama untuk mengolahnya? Tentu tidak kalau kita pakai House Kari Ala Jepang. Apa sih itu? Saya sendiri baru mendengarnya. 

Dewi Febrina Iriani, selaku Marketing Communications Executive House Kari Ala Jepang dalam sambutannya mengungkapkan bahwa produk ini tadinya hanya disalurkan ke restoran-restoran yang menyajikan menu Kari Ala Jepang. Nah, sekarang produk ini juga dipasarkan ke rumah tangga-rumah tangga supaya ibu-ibu seperti saya juga bisa memasak Kari Ala Jepang dengan mudah. 

Dewi Febrina Iriani. Foto: House & Vox Indonesia 

House Kari Ala Jepang ini bentuknya blok yang bisa dipotong-potong sesuai kebutuhan pemakaian. Beratnya 935 gram dan dapat membuat sampai 50 porsi masakan. Didistribusikan oleh House and Vox Indonesia sejak 2016, pabriknya sudah ada di Semarang lho. Jadi, produk ini sudah bersertifikasi halal MUI. 

House Kari Ala Jepang

House Kari Ala Jepang kini sudah bisa diperoleh di supermarket seperti Ranch Market, Jakarta Fruit Market, Grand Lucky, Rezeki Supermarket, Kemchick, Lotte Whole Sale, Aeon Store, dan Lulu Supermarket. Harganya berkisar Rp 125.000-140.000. 

Selanjutnya, President Director PT House and Vox Indonesia, Mr. Kuramochi dalam sambutannya berharap dengan dipasarkannya House Kari Ala Jepang secara luas ini dapat membuat masyarakat Indonesia menikmati masakan Kari Ala Jepang yang enak, mudah, dan tetap halal. 

Mr. Kuramochi. Foto: House & Vox Indonesia 

Setelah mendengarkan sambutan-sambutan tersebut, kami diajak ke dapur Almond Zucchini untuk melihat Chef Chitra memasak menu dengan menggunakan House Kari Ala Jepang. Ini nih yang saya suka, karena saya bisa mendapatkan resep masakan baru untuk dipraktekkan di rumah. 

Chef Chitra dan MC 

Siap memasak bersama Mbak Inna Riana 

Ada 3 resep masakan yang dibagikan oleh Chef Chitra, yaitu:

Strawberry Milk Panacotta
Hidangan penutup ini dimasak terlebih dulu oleh Chef Chitra, menggunakan House Strawberry Premix, produk lain dari House & Vox Indonesia. Chef juga memasukman gelatin halal ke dalam adonannya, yang ternyata dapat melembutkan puding.

Membuat Strawberry Milk Panacotta

Cara memasaknya cukup mudah. Cukup mengocok jus strawberry kemasan, susu, dan House Strawberry Premix sampai teraduk rata. Kemudian rendam dulu gelatin di dalam air sampai lunak, baru kemudian masukkan ke dalam adonan dan dan dikocok lagi. Terakhir, tuang ke dalam gelas dan simpan di kulkas sampai mengeras. Pudingnya lembut sekali, sampai ketagihan saya memakannya.

Vegetarian Curry Puff Pastry 
Ini untuk snacknya buat yang suka ngemil. Bisa dimasak sendiri cemilannya dengan menggunakan House Kari Ala Jepang. Bahan-bahannya cukup mudah didapatkan yaitu: 

Puff: Telur, Garam, Susu, Puff Pastry, Tepung Terigu.

Isiannya: House Kari Ala Jepang, Wortel, kentang, bawang Bombay, paprika, kecap Inggris, saus tomat, kacang polong, air, Lada putih, bubuk bawang putih, maizena..

Cara memasak: 
Tumis bawang Bombay, paprika, kecap Inggris, dan saus tomat sampai harum. Kemudian masukkan Wortel, kentang (sudah direbus), kacang polong yang sudah dipotong dadu. Masukkan blok House Kari Ala Jepang secukupnya, tambahkan sedikit air. Aduk hingga mengental. Tambahkan bubuk bawang putih, maizena, parsley, coriander. Diinginkan.

Isian Vegetarian Puff Pastry 

Kemudian, siapkan kulit pastrynya yang sudah dioleskan telur, susu, dan garam yang sudah dikocok. Isi dengan bahan isian tadi, lipat lalu hias dan tusuk-tusuk dengan garpu. Oleskan lagi bagian luarnya dengan kocokan telur agar kekuningan. Panggang di oven 180 derajat selama 20 menit.

Vegetarian Puff Pastry 


Rice Burger with Chicken Katsu Curry 
Kali ini burgernya dibuat dari nasi. Lho, memang bisa? Bisa dong. Pakai beras Jepang ya yang lebih padat dan bisa dibentuk.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk memasak rice burgernya: beras Jepang, mirin halal, gula, Garam, togarashi, rumput laut kering, biji wijen. Cara memasaknya sama seperti memasak nasi, tapi ditambahkan mirin, gula, dan garam. Lalu nasi dibulatkan seperti burger dan nanti ditaburi togarashi, rumput laut kering, serta biji wijen.

Sedangkan untuk Chicken Katsunya menggunakan dada ayam yang dipukul-pukul hingga gepeng. Kemudian rendam dalam kocokan telur, susu, dan garam. Bisa direndam semalam biar meresap. Kemudian, gulingkan di tepung roti dan goreng di dalam minyak dengan api kecil sampai kecokelatan.

Rice Burger Chicken Katsu 

Susun rice Burger, selipkan chicken Katsu dan sisa dari vegetarian Curry. Tambahkan salad.

Itu dia 3 resep mudah memasak makanan utama, snack, sampai penutup mulut ala Chef Chitra menggunakan House Kari Ala Jepang. Jadi, sekarang kalau mau masakan Jepang bisa dibuat sendiri di rumah ya.


Penasaran dengan produk House Kari Ala Jepang ini? Cari tahu infonya di:

Facebook: House Kari Ala Jepang
Instagram: @karialajepang 



5 comments:

  1. Kari jepang kayak e enak. Biasanya langsung jadi gitu ini kudu ngolah sendiri yaaa sesuai seleraa

    ReplyDelete

  2. ♥ Dengan 7 jenis permainan yang diberikan tentu saja pasti membutuhkan nilai DEPO dan WITHDRAW yang tinggi!!

    ♠ POKER

    ♠ DOMINO

    ♠ CEME

    ♠ CAPSA

    ♠ CEME KELILING

    ♠ SUPER TEN

    ♠ OMAHA

    ♥ Bank Yang Tersedia : BCA, BNI, MANDIRI, BRI, DANAMON, CIMB & PERMATA

    ♥ CONTACT PERSON INIDOMINO :

    ♠ LINE : INIDOMINO

    ♠ Whats App : +85585849813

    ♥ LINK ALTERNATIF INIDOMINO

    ♠ www.inimerah.com

    ♠ www.4327inid.com

    ♠ www.inido19.com

    ♥ #EVENTGEBYAR #BONUS_RATUSANJUTA #INIDOMINO



    ♥ Mohon Di share Ke Teman-teman yha ^^ ♥

    ReplyDelete
  3. Nah ini, beberapa waktu lalu sempat kepo ingin tahu resep bikin kari ala jepang. Dapet juga akhirnya yang versi tinggal olah. Semoga aja segera bisa didapet di supermarket terdekat.

    ReplyDelete
  4. Seru nih jadi kangen masak kari ala Jepang. Apalagi ada logo halalnya jadi tenang dan aman.

    ReplyDelete
  5. wah acaranya seru , wah ejpang ya, anakku pada suka makanan jepang

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...