Tuesday, August 7, 2018

Main Game sambil Mengasah Kreativitas? Cobain deh Faber-Castell Colour to Life



Ada nggak yang anaknya langsung kabur saat diajak mewarnai gambar? Anak-anak saya begitu tuh. Alasannya, capek mewarnai. Jadi kalau diajak ikut lomba mewarnai, mereka pasti menolak. Saya sampai nggak tahu lagi bagaimana cara membujuknya. 

Sebagaimana anak zaman sekarang, mereka hanya suka main game di gadget. Sudah tentu saya risau dong karena terlalu lama main game di gadget juga berbahaya. Mereka hanya duduk diam dengan mata mengarah ke gadget sembari menggerakkan kursor. Main game memang untuk hiburan saat senggang atau untuk menghilangkan penat. 

Namun, kalau ada game yang sekaligus dapat mengasah kreativitas, pasti akan lebih bermanfaat. Kegiatan mewarnai gambar sudah kita pelajari sejak taman kanak-kanak. Beberapa manfaat mewarnai, sebagai berikut: 
  1. Memperkenalkan warna. Sambil mewarnai, kita memperkenalkan nama-nama warna kepada anak seperti merah, kuning, hijau, dll. 
  2. Melatih motorik halus sehingga dapat mengasah keterampilan menulis karena mereka akan sering menggenggam pensil dan menggerakkan jari tangan. Bukan sekadar menggerakkan jari di atas kursor hape.
  3. Melatih imajinasi dan kreativitas, dengan sering melihat gambar dan memilih warna yang disukai. 
  4. Mengajarkan konsep garis, bidang, dan batas di dalam gambar yang diwarnai. Misalnya, untuk rambut warnanya hitam, baju warnanya biru. Keduanya dipisahkan oleh garis. 
  5. Menyelaraskan keseimbangan mata dan tangan, karena keduanya sama-sama bekerja saat mewarnai.
  6. Melatih konsentrasi dengan fokus pada bidang yang diwarnai. 
  7. Melatih fokus pada tujuan yaitu mewarnai satu gambar utuh. 
Dan mungkin masih ada banyak manfaat lain dari mewarnai. Mewarnai dan bermain game ternyata bisa menjadi hiburan yang menyenangkan serta mendidik, jika menjadi satu kesatuan. Bagaimana jika ada suatu game di gadget yang baru terlihat indah kalau kita mewarnai sendiri tokoh-tokoh karakternya? Anak seolah diajak menciptakan tokoh karakter gamenya walau hanya tinggal mewarnai gambarnya.

Game itu saya temukan pada Faber-Castell Colour to Life Augmented Reality. Sewaktu seperangkat alat mewarnai Colour to Life mendarat di rumah, anak-anak terlihat tertarik. Mereka ingin lekas membuka plastiknya. Tapi ketika melihat buku mewarnai dan saya ajak mewarnai, mereka mundur. 

Sidiq dan Faber-Castell Colour to Life

"Yaaah... harus ngewarnain yaa...." begitu ucapnya.

Pada dasarnya mereka sangat senang menggambar, tapi kurang sabar dalam hal mewarnai meskipun sudah sering mewarnai di sekolahnya. Nah, makanya saya berharap game ini dapat menarik minat mereka untuk mewarnai. Tak sekadar main game di gadget. 

Sesuai dengan manfaat mewarnai poin 7, saya berharap mereka dapat fokus mencapai tujuan dengan mengalahkan rasa malas dan capek saat mewarnai, setidaknya sampai satu gambar selesai diwarnai. Jadi di masa depan pun mereka tidak akan menyerah sebelum satu pekerjaan diselesaikan. Wow, luar biasa banget ya manfaat mewarnai yang satu ini. Saya nggak sangka lho bisa seperti itu. 

Banyak anak zaman sekarang yang mudah menyerah sebelum mencapai tujuan. Ternyata aktivitas mewarnai dapat melatih kesabaran kita untuk fokus dan berusaha mencapai tujuan. Jadi, apa menariknya dari game Faber-Castell Colouring of Life ini?

Jika ingin mendapatkannya, bisa memesan di tempat pembelian produk Colour to Life ada di Tokopedia, Gramedia, atau toko buku terdekat. Satu paket berisi: 
  • Buku mewarnai.
  • Spidol 20 warna.
  • Connector Pen yang bisa dirangkai menjadi aneka bentuk. 
  • Panduan mewarnai. 
Isi Faber-Castell Colour to Life


Saya ceritakan ke Sidiq bahwa setelah gambarnya diwarnai, nanti gambarnya bisa hidup dan kamu bisa bermain dengan karakter yang dipilih itu. Karena penasaran, Sidiq pun mau mewarnai karakter yang dipilihnya yaitu ksatria berkuda. Dia semangat banget mewarnainya.

Ini gambar yang dipilih Sidiq untuk diwarnai 

Sidiq mewarnai dengan tekun

Setelah gambar diwarnai, saya menscan barcode yang ada di sampul buku mewarnai dan langsung diarahkan ke aplikasi Colour to Life di Playstore yang bisa diunduh gratis. Ketik tombol "Start" untuk memulai. Urusan menscan belum selesai ya. Supaya gambarnya hidup, scan juga gambarnya dari jarak 30 meter. 

Scan barcode


Unduh Aplikasi
Klik Start untuk memulai
Pilih permainan sesuai gambar

Ksatria berkuda akan bermain Giddy Up!

Scan Gambar
Gambarnya hidup!

Horeee.... gambar yang discan pun hidup. Sidiq takjub melihatnya. Dia sampai berteriak-teriak. Waah gambarnya hidup.... Suara derap dan ringkik kuda terdengar. Sidiq langsung bersemangat memainkan gamenya. Dia pun tak sabar ingin mewarnai gambar yang lain supaya bisa memainkan 2 game lainnya, kecuali game yang untuk perempuan ya hehehe....


Gambarnya hidup

Ksatria siap berkuda melewati rintangan

Warna karakter yang hidup ini sama persis lho dengan pilihan warna yang kita ambil. Jadi kalau karakternya tidak diwarnai, karakter yang hidup pun tidak memiliki warna. Kan nggak asyik ya main gamenya kalau karakternya nggak berwarna. Nah, makanya anak-anak jadi semangat mewarnai karena memang seru banget deh memainkan gamenya. 

Tak hanya bermain game, kita juga bisa berfoto dengan karakter yang kita warnai. Wah, bagaimana caranya? Scan gambar lagi, lalu klik tombol di kanan atas bergambar kamera bertuliskan "photo mode". Setelah itu kita bisa berfoto dengan karakter tersebut dengan aneka gaya, lalu klik "save." 

Faber-Castell Colour to Life telah membuat anak-anak saya jadi suka mewarnai. Sekarang mereka berebut ingin mewarnai semuanya.

Berfoto bersama Karakter

Asyiik sekolah naik pesawat

Oh ya, Sidiq sudah mengulas tentang Faber-Castell Colour to Life ini di channel youtube saya lho. Om, Tante, Kakak, Adik, tonton ya video youtube ini supaya dapat gambaran yang lebih jelas tentang game Augmented Reality Faber-Castell Colour to Life ini. Terima kasih lho untuk yang sudah menonton. 


Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai produk terbaru dari Faber-Castell ini, teman-teman langsung cari tahu saja di media sosial Faber-Castell yaaa...

www.faber-castell.co.id
IG: @fabercastell_id
Facebook: Faber-Castell International Indonesia 

53 comments:

  1. Sidiq keren ih. Nah Dress Up Challenge khusus buat Mamanya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaaa... mamanya jadi ikut mewarnai yg Princess

      Delete
  2. Wiiiy keren banget. Kudanya jadi hidup dan gede gitu ya. Pesawat terbangnya jugaaa....Mahal nggak mbak nih pensil warnanya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. langsung ke tokopedia aja Mba, ada harganya di sana hehe

      Delete
  3. wah cantik banget hasilnya teh.
    gak nyangka ya hasil pensil warna segitu keren :)

    ReplyDelete
  4. asik banget Sidiq bikin ulasannya :)

    ReplyDelete
  5. Ini asiknya ya, anak gak full di gadget, tapi sebagian matanya diarahin ke kertas dan pensil warna dulu ya

    ReplyDelete
  6. Faber Castell ini keren banget ya mbak inovasinya, selain mewarnai bisa main gamesnya juga. Cocok banget buat ngilangin stress :D

    ReplyDelete
  7. Waah mainannya Sidiq sama nih kayak Aufa sama Rara, colour to life Faber-Castell. Seru yaaa....

    ReplyDelete
  8. Sidiq paling suka game apa? Giddy up atau pesawat terbang?

    ReplyDelete
  9. Yang seru buat aku adalah saat mewarnai. Tapi buat abak-anak, saat lihat hasil scan. Mereka takjub.

    ReplyDelete
  10. Waah sidiq keren y, berbakat jadi utuber. ;)

    ReplyDelete
  11. wahahaha samaan pake gelang dari spidol Faber-Castell. Seru yaa main Colour to Life.

    ReplyDelete
    Replies
    1. wkwk iyaa.. kepikir aja dijadiin gelang itu spidolnya

      Delete
  12. Seru banget nih colour to life. Aku suka mode selfie nya :D

    ReplyDelete
  13. Keren y aplikasinya bikin daya imajinasi dan krativitas anak nambah..

    ReplyDelete
  14. Iyaaa aku pun takjub deh pas gambarnya beneran kluar hidup gitu. Jadi seperti menciptakan tokoh baru ya mba. Aku aja sampe ketagihan mewarnainyaa

    ReplyDelete
  15. Suka sekali sama game ini. Permainannya seru. Bisa mewarnai buku juga jadi aktifitas ganda

    ReplyDelete
  16. wah kereeeeen,beneran seperti 3 dimensi dan gambarnya seolah hidup ya. Anak-anak mah pasti suka banget iniiii...

    ReplyDelete
  17. Senang ya dengan inovasi faber castell kombinasi yg pas dgn gadget jd anak2 juga mainannya ada pendidikannya

    ReplyDelete
  18. Keren mba.. Tapi hanya bisa gambar yang bawaan dari faber castellnya ya..??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Bun kan gamenya cuma yg di gambar faber castell

      Delete
  19. Anak2 jg excited pas liat gambarnya hidup. Tapi pas mewarnai kudu dijagain bener biar gak mewarnai bingkainya. Soalnya kalau diwarnain bingkainya jd gk bisa discan😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah itu harus dikasihtau banget jangan mewarnai bingkainya

      Delete
  20. Nyenengin ya mba ngewarnain gambar pake Faber Castell trus udahannya bisa dimainin di aplikasi Colour to Life pulak. Aahhh ini mah sekeluarga hepi pastiii

    ReplyDelete
  21. Iya y anak sekarang cuma kurang sabaran , berkat faber Castell mewarnai JD menyenangkan jadi seru

    ReplyDelete
  22. Seru banget ini mbak...anak-anak pasti jadi makin tertarik mewarnai dan ga bosen ya. Betewe itu pensil mewarnainya khusus kah?atau yg biasa aja bisa asal dari faber castle?

    ReplyDelete
  23. Anakku jg punya merk Faber Castell yg tutup Ya kayak gini tapi bungkusnya beda. Canggih banget ya bisa jd 3D jd permainan yg menyenangkan buat anak2. Udah lama nih adanya sejak th 1761 kan?

    ReplyDelete
  24. Emang harus punya nih kegiatan yang bisa ngelepasin anak2 dari kecanduan gadget.

    ReplyDelete
  25. Aku masih penasaran, bagaimana gambar bisa hidup begitu ya
    Kapan-kapan aku mau pinjam, Salim kasih ijin ngga ya? Hehehehe

    ReplyDelete
  26. Woo..paket warnanya banyak ya..
    Teman saya ada yg suka pakai utk anaknya hasil warnanya memang bagus

    ReplyDelete
  27. Tooss Mak Ela, anakku kalo diajak mewarnai juga suka bosenan gitu.. Kayaknya kalo pake Faber Castell ini anak-anak bakalan happy mewarnai dan gak bikin bosen yaa.. Jadi pingin nyoba juga, deh..

    ReplyDelete
  28. permainanannya keren up to date banget, biasa klo seperti itu anak-anak makin senang karena ada animasi terus klo dah jadi bisa foto sama hasil gambarnya

    ReplyDelete
  29. Seru banget ya mba, anak bisa belajar sambil terus berkreasi juga sambil bermain dengan Faber-Castell yang satu ini.

    ReplyDelete
  30. Mainan barunya keren ya, apalagi karakternya bisa keluar dari buku. Awalnya saya pikir itu buku mewarnai biasa tapi ternyata keren banget mbak

    ReplyDelete
  31. Klo anakku malah bingung sama gambarnya yg seakan akan hidup. Malah dibahas terus terusan kenapa bisa begitu. Heran bgt dia jadinya hahahaha. Jadi semangat mewarnai semua karakter krn pngn liat klo gerak gerak gmn wkwkwk

    ReplyDelete
  32. Keren ya mba itu anak foto sama colour to life faber castell nya seperti beneran lho.

    ReplyDelete
  33. Sama bangeeet sama anakku, kalau mewarnai nggak sabaran. Maunya cepet selesai aja gitu. Kayanya Faber-Castell Color to Life ini cocok deh buat mereka biar mewarnainya jadi semangat karena nanti kalau udah selesai bisa bermain dengan karakter yang diwarnainya itu yaa. Seru!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mungkin karena anak laki ya, kurang sabar mewarnai

      Delete
  34. ada apa aja nih jenis figurnya jadi kepengen nyoba. tapi Babam suka gak yah ??..

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...