Foto: Urban Indo |
Bosan dengan dekorasi ruangan rumah minimalis yang Anda miliki membuat Anda merasa suntuk ketika memasuki rumah minimalis ? Ayo coba dekorasi ulang ruang rumah minimalis Anda dengan gaya American Country yang anti mainstream yuuk! Caranya gampang dan mudah. Ayo kami bantu memberikan tipsnya dalam ulasan singkat di bawah ini.
Intisari dari gaya American Country ini yaitu suasana pedesaan yang hangat, walaupun dalam rumah minimalis Anda tidak bisa menatap keluar sebuah peternakan dengan kuda kuda yang gagah seperti film film cowboy tapi tenang, pencitraan suasana seperti itu masih bisa Anda ciptakan.
Pilih warna cat untuk dinding dengan paduan hijau muda, kuning dan biru, kenapa harus warna warna ini ? karena warna warna ini yang bisa memberikan pencitraan warna alami alam, seperti warna bunga, daun, langit dan mungkin paduan furniture berwarna alam lainnya bisa lebih menimbulkan efek ke-country-annya di rumah minimalis Anda.
Pilih mebel dengan bentuk melengkung dengan ornament yang dekoratif karena bentuk bentuk mebel seperti ini memiliki sifat yang dinamis, natural dan meninggalkan kesan tidak kaku atau dingin.
Dalam pemilhan sofa, pilihlah yang bermotif bunga kecil, untuk warna bisa dipilih sesuai paduan warna cat yang sudah disebutkan diatas, tambahkan juga tirai warna senada untuk jendela, dengan poni tirai bisa disentuh dengan unsur kotak kotak yang menjadi ciri khas utama gaya American country.
Untuk meja kayu pendamping sofa tersebut bisa disandingkan dengan meja coklat berbahan kayu yang difinishing dengan warna cerah, yang mana nantinya sofa dan meja ini bisa digunakan diruang televisi , atau ruang tamu rumah minimalis Anda.
Tambahan ringan bisa dipajangkan beberapa lukisan dengan natural seperti lukisan sketsa tangan atau free hand, atau pajangan berbingkai dari rumput atau bunga yang di keringkan atau bisa juga lukisan buah buahan atau suasana pedesaan yang damai.
Meja makan pun bisa disiasati dengan penutup ( taplak ) motif buah atau bunga bisa juga menggunakan kursi makan berukir bunga misalnya dapat menciptakan suasana warm yang membawa jiwa Anda kedaerah pedesaan seketika Anda makan malam.
American country modelnya berkayu2 gtu yah klo aku lihat di film2, klo diterapkan d model rumah Indonesia butuh modal gede
ReplyDelete