Thursday, August 11, 2016

Berinvestasi Reksa Dana Mudah dan Menguntungkan

Pada kesempatan ini saya akan memberitahukan kepada Anda semua cara mudah dan menguntungkan berinvestasi dengan Reksa Dana. Reksa Dana adalah kumpulan dana yang dikelola untuk membeli saham, obligasi, atau instrumen keuangan lainnya.



Kemudahan Reksa Dana yaitu terletak pada besaran investasi yang tidak perlu sebesar saham, yang harus mengeluarkan modal puluhan juta. Sistemnya sangat sederhana, Anda hanya perlu menanamkan sejumlah modal yang dipercayakan kepada profesional untuk membeli saham.

Kemudahan ini membuat Anda tidak perlu pusing memikirkan saham atau obligasi apa yang harus dibeli. Anda hanya perlu memikirkan Reksa Dana apa yang akan Anda beli.

Setelah memilih Reksa Dana apa yang tepat untuk Anda, pilih juga manajemen investasi yang sudah terjamin hasilnya. Saya ambil contoh salah satunya saja ya, misalnya Anda berinvestasi di Panin AM. Dengan menginvestasikan dana yang minim untuk hasil yang optimal di masa depan, di Panin sudah ada tangan-tangan ahli untuk mengatur keuangan Anda, Anda hanya tinggal menabungkan uang Anda setiap bulannya.

Lebih lanjutnya Anda perlu mengetahui bagaimana Anda memulai investasi ini, adapun langkah-langkahnya sebagai berikut:

Tentukan Tujuan
Pertama-tama tentukan tujuan Anda untuk membeli investasi Reksa Dana. Apakah modal anak sekolah sampai perguruan tinggi, dana pesiun, ataupun untuk rumah masa depan. Hal ini berhubungan dengan jangka waktu dan investasi Reksa Dana apa yang Anda pilih. Sebab, percuma juga jika berinvestasi tanpa ada tujuan yang jelas. Jadi pikirkan dari sekarang Reksa Dana apa yang akan Anda pilih.

Kenali Jenis-jenis Reksa Dana
Sebelum Anda menginvestasikan uang Anda pada Reksa Dana, ada baiknya Anda mengetahui jenis-jenis Reksa Dana. Ada beragam jenis Reksa Dana, mulai dari Reksa Dana pasar uang, pendapatan tetap, terproteksi, campuran, saham, index, dollar, syariah, dan penyertaan terbatas. Adapun, yang paling populer saat ini adalah Reksa Dana pasar uang, dana pendapatan tetap, dana terproteksi, campuran, dan saham.



Tentukan Jangka Waktu Investasi
Berinvestasi Reksa Dana membutuhkan jangka waktu yang berbeda-beda. Ada yang untuk kurang dari setahun, 1-3 tahun, 3-5 tahun, dan lebih dari 5 tahun. Untuk jangka waktu kurang dari setahun, sebaiknya Anda memilih Reksa Dana pasar uang. Untuk investasi 1-3 tahun, Anda dapat memilih Reksa Dana pendapatan tetap. Untuk jangka waktu 3-5 tahun, gunakanlah Reksa Dana campuran. Terakhir, untuk Anda yang menginginkan investasi jangka panjang, yakni lebih dari 5 tahun, gunakanlah Reksa Dana saham.



Langkah-langkah Investasi Reksa Dana
Tentukan mana yang sesuai denga kebutuhan Anda. Anda dapat mencari informasi lebih lanjut mengenai Reksa Dana yang Anda butuhkan melalui media internet atau menghubungi langsung pihak yang menjual Reksa Dana tersebut. Cari tahu biaya yang dikenakan pada Reksa Dana yang Anda inginkan, mencakup biaya pembelian dan penjualannya. Untuk memulainya, sisihkanlah minimal 20% pendapatan Anda untuk investasi Reksa Dana setiap bulannya.



Daftar Investasi dari Sekarang
Cukup mudah bukan untuk berinvestasi Reksa Dana? Nah, sekarang sudah tahu kan bagaimana cara memulai investasi Reksa Dana yang benar. Jadikan hal itu sebagai salah satu hal yang bisa menjamin masa depan kita. Sebab, berbeda dengan saham, Reksa Dana lebih tepat dijadikan sebagai investasi jangka panjang. Bagi yang baru belajar investasi, mulai saja dari produk yang modalnya di bawah Rp100.000. Jadi, tunggu apa lagi, yuk mulai berinvestasi!

1 comment:

  1. Wah... bisa dengan nominal dibawah seratus ribu ya Mba? Sepertinya menarik nih untuk dicoba.. Itung2 diversifikasi investasi nih..

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...