Tuesday, March 8, 2016

Rekomendasi Wisata Bersepeda di Bali



Di Bandara Ngurah Rai, Bali

Menjalani rutinitas sehari-hari yang padat dan itu-itu saja pastinya sangat melelahkan. Sering kali kebosanan seperti ini dapat berpengaruh pada produktivitas. Cara untuk meningkatkan kembali gairah beraktivitas adalah dengan relaksasi dan mengambil waktu untuk menyegarkan kembali pikiran dengan berlibur. Ada banyak tempat indah yang bisa menjadi salah satu destinasi pilihan. Ada beragam pilihan tempat wisata di Bali (sponsored post. Baca keterangannya di Disclosure) yang bisa Anda pilih, mulai dari  pantai, pura, pusat kerajinan, spa dan kebugaran hingga restoran-restoran yang menyediakan menu lokal maupun internasional.




Perpaduan tradisi Bali yang sangat kultural tetapi juga modern menjadi daya tarik tempat wisata di Bali yang banyak diminati turis baik domestik maupun mancanegara. Jika menikmati sunset di pantai serta jalan-jalan di pusat kerajinan sudah sering Anda coba, bagaimana jika mencoba menikmati suasana Bali dengan cara yang lain? Bersepeda, misalnya.

Akhir-akhir ini berwisata berkeliling daerah Bali memang menjadi tren. Banyak trek bersepeda yang memang disediakan untuk para bikers tersebar di berbagai wilayah Bali. Mencari tempat persewaan sepeda di Bali juga semudah mencari jamur di musim penghujan. Anda bisa menikmati kegiatan bersepeda ini bersama grup, dengan memilih fasilitas tur bersepeda yang bisa Anda temui, atau bisa juga secara individu. Pilihlah salah satu yang sesuai dengan selera anda.



Rekomendasi Terbaik Wisata Bersepeda di Bali


1. Ubud

Ubud yang terletak di daerah Gianyar, Bali merupakan tempat wisata di Bali yang banyak diminati. Sebagai salah satu pusat seni dan budaya di Bali, tentunya setiap sisi Ubud memiliki banyak keunikan yang bisa Anda nikmati secara langsung. Jalannya berkelok-kelok melewati persawahan alang-alang di pungungan bukit. Ada perkebunan dan banyak pemandangan indah lain yang bisa Anda saksikan sepanjang perjalanan.



2. Tabanan

Pemilihan Jatiluwih sebagai tempat wisata di Bali Anda selanjutnya memang tidak salah. Desa yang terletak di Tabanan, Bali ini memiliki pemandangan yang luar biasa indah. Desa dengan persawahan berbentuk terasering ini menjadikan tempat ini memiliki trek yang menantang namun pantas untuk dicoba. Untuk penggemar olahraga sepeda ekstrem, bisa mencoba menjajaki trek menurun di Baturiti atau trek all mountain Geotermal. Adrenalin Anda akan terpacu untuk mencoba trek yang tidak cocok untuk pemula ini. Untuk mencoba trek tersebut, ada baiknya jika bersama rombongan.



3. Badung

Salah satu tujuan wisata di Bali di kawasan Kabupaten Badung adalah di Desa Carang Sari. Desa ini merupakan salah satu ikon desa perjuangan. Anda bisa mempelajari perjuangan I gusti Ngurah Rai di sini. Trek yang menarik juga banyak tersedia di lokasi tersebut. Desa ini juga merupakan salah satu desa adat yang ada di Bali. Jadi untuk para bikers yang ingin merasakan eksotisme budaya Bali yang kental, bisa memilih Carang Sari sebagai destinasi wisatanya.



Di atas hanyalah sebagian kecil dari banyaknya daerah wisata yang hampir bisa dinikmati di setiap sudut pulau Bali. Sebelum mulai untuk menjelajah berbagai lokasi wisata di Bali dengan bersepeda, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan.



Pertama, adalah kemampuan Anda dalam bersepeda, apakah Anda seorang beginner/pemula, intermediate/menengah, atau expert/mahir. Hal ini penting untuk disadari karena trek yang berbeda pastinya ditujukan untuk bikers dengan kemampuan yang berbeda pula. Jangan sampai Anda malah tidak nyaman dengan perjalanan Anda karena kecapaian dan tidak bisa menikmati wisata Anda. Kedua, tentu saja kondisi kesehatan Anda. Bersepeda tentunya membutuhkan fisik yang baik. Jika kondisi kesehatan tidak memungkinkan, lebih baik pilih rute pendek dan landai saja. Ketiga adalah jasa penyedia layanan tur bersepeda. Jika Anda belum terlalu mengenal daerah yang akan dijelajahi, ada baiknya jika Anda mengikuti tur yang diadakan oleh banyak jasa yang ada di Bali. Namun, tidak semua jasa layanan menyediakan fasilitas yang memadai. Pastikan Anda mencari tahu dulu company profile dari jasa pelayanan tersebut. Pilihlah yang juga menyediakan jasa asuransi untuk menambah kenyamanan Anda saat berwisata. Nah, jadi apakah Anda sudah siap untuk menjelajah tempat wisata di Bali dengan bersepeda? Siapkan fisik dan dana Anda.



























7 comments:

  1. Asyik ya, di YOgya juga persewaan sepeda meruyak, mba, dulu aku nyering nyewa kalau pas nginap di kotanya. Btw itu Salim ga seyem lihat ogoh2 gitu mba

    ReplyDelete
  2. iya, di gianyar emang banyak mak turis2 naek sepeda, lebih seru gt kayaknya, bnr2 menikmati pesona yg ada di bali.

    ReplyDelete
  3. udah lama pengen banged ke Bali hiuhuhuhuf semoga berkesempatan juga kayak mak ya

    ReplyDelete
  4. Wah... asyik ya menikmati liburan di Bali dengan cara lain.. Bisa bersepeda sambil menikmati pesona alamnya yang indah..

    ReplyDelete
  5. Kalau yang point satu dan dua sudah tak asing lagi mbak,,,, cuman yang point ketiga ituloh Desa Carang Sari, hmmm masih asing aku dengannya. Btw wah kalau begitu ntar selain ke Ubud dan Jatiluwih bisa juga mampir di Desa Carang Sari,,,, thanks mbak pokoknya :-)

    ReplyDelete
  6. Tempat wisata di Bali emang gak ada abisnya kalau di eksplore. kayaknya hampir semua temat di sana bagus-bagus ya.

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...