Friday, May 22, 2015

Ulasan Website tomodachiphotography.com

Foto pernikahan, sepenting apa? Bagi saya, foto pernikahan itu sangat penting. Setiap kali saya ingin mengenang peristiwa bahagia itu, saya akan membuka-buka kembali album pernikahan. Setidaknya, sampai hampir delapan tahun berlalu, peristiwa yang sama tak terulang lagi. Tentu saja, sebagian besar orang meniatkan menikah sekali seumur hidup. Jadi, kalau sampai tidak memiliki foto pernikahan, rasanya sayang sekali.

Menggunakan jasa fotografer pernikahan sebaiknya menjadi salah satu hal yang direncanakan sebelum menikah. Foto-foto yang indah, tidak dihasilkan sembarangan. Salah satunya adalah, Tomodachi Fotography, yang berbasis di Bali, Lombok, dan Flores. Untuk melihat hasil foto Tomodachi Fotography, bisa berkunjung ke websitenya: www.tomodachiphotography.com. Saya pun terpukau melihat hasil fotonya, begitu cantik dan artistis. Hasil karya seorang fotografer JJ Haruki, anggota Fearless Photography. 

Desain website Tomodachi Photography sangat sederhana dengan latar putih, tidak membuat mata menjadi sakit. Kita langsung mendapatkan informasi mengenai jasa fotografi itu melalui label di atasnya. Begitu membuka websitenya, kita langsung disuguhi slide show hasil foto Tomodachi yang cantik-cantik dan mengesankan. Lebih lengkap lagi mengenai hasil fotonya, bisa dilihat di "Gallery", mengingatkan saya pada adegan-adegan romantis di Drama Korea. Jadi, kalau mau bisa berfoto bak pemeran Drama Korea yang sedang menikah, bisa sekali pakai jasa Tomodachi Photography. 

Untuk membuka website ini pun saya tidak mengalami kesulitan, meskipun sinyal internet sedang tidak bagus, karena loadingnya ringan. Tidak seperti saat membuka website lain yang harus berkali-kali diklik, baru terbuka. Ini sangat memudahkan pengunjung website. Di rubrik Gallery itu juga ada pilihan foto-foto untuk pernikahan (wedding), sebelum pernikahan (pre wedding), dan family portrait (foto keluarga). Walaupun foto-fotonya berukuran besar, loadingnya tetap mudah. Foto-foto yang berukuran besar memudahkan pengunjung melihat detil setiap foto. Kesan syahdu dan sakralnya sebuah pernikahan pun semakin terasa.
Jika ingin mengetahui informasi singkat mengenai Tomodachi Photography, tinggal klik rubrik "About Us." Walaupun berbahasa Inggris, tetap bisa dipahami dengan mudah. Akan lebih baik jika disertai dengan Bahasa Indonesianya, jadi ada dua bahasa. Saya rasa tidak ada masalah jika menggunakan dua bahasa, karena Tomodachi ini berbasis di Indonesia.
Beberapa tema fotografi yang bisa dipilih diantaranya: Natural, Jurnalistik, Artistik, dan Story Telling (bercerita). Tinggal dipilih deh mau pakai tema apa. Tanya jawab selanjutnya bisa dibaca di rubrik "FAQ." Kalau mau informasi lebih lanjut, langsung kontak saja Tomodachi melalui kontak yang disediakan di rubrik "Contact Us."

Jadi, kesan saya terhadap website Tomodachi ini:

To the point: informasi yang diinginkan pengunjung, bisa langsung didapatkan tanpa bertele-tele. Bahkan foto-foto hasil karyanya pun disuguhkan dalam bentuk slide show pada kali pertama kita membuka situsnya. 

Original: desain webnya original dengan template putih tanpa hiasan apa pun, sehingga bersahabat saat loading.  

Memorizing: setiap memandang foto-fotonya membuat saya teringat kembali akan peristiwa pernikahan beberapa tahun silam. Kalau saja ada foto After Wedding, duh saya mau deh hehe....

Obvious: informasi yang disampaikannya cukup jelas dan nyata. Jika belum jelas juga, bisa langsung mengontak Tomodachi melalui saluran telepon dan surat elektronik yang disediakan.

Deep: setiap foto mengesankan makna yang dalam. Diambil dari sudut-sudut tertentu yang hanya diketahui oleh seorang fotografer jempolan.

Artistic: hasil fotonya sangat artistik, karena memang dihasilkan oleh seorang fotografer jempolan. Mengingatkan kita akan foto-foto romantis di film-film.

Creative: tentu saja hasil foto yang begitu cantik hanya bisa didapatkan dari tangan-tangan kreatif, seperti tangan JJ Haruki, yang tergabung dalam Fearless Photography.

History: setiap foto yang dihasilkan menyimpan sejarah dari satu peristiwa penting dalam hidup Anda. Sesuatu yang akan selalu dikenang sampai kapan pun dan bisa meninggalkan jejak untuk anak cucu Anda.

International: Tak diragukan lagi, hasil fotonya bertaraf internasional. 








10 comments:

  1. apik yo mbak fotone, berasa foto diatas awan :)

    ReplyDelete
  2. Fotonya cantik ya. Hasilnya sesuai dengan budgetnya jg :D

    ReplyDelete
  3. galeri fotonya cakep-cakep ya :) owh ya, selamat berjuang ya, semoga artikelnya ini menang. :)

    ReplyDelete
  4. Whoaaa liat foto fotonya jadi mupeng makkk pengin nikah lagi #eh. Semoga menang lombanya yaaaa

    ReplyDelete
  5. Saya termasuk yang suka bila membaca artikel blog yang to the point :)

    ReplyDelete
  6. foto-foto pernikahan jadi rekaman yang abadi ya mbak

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentarnya.
Mohon gunakan kata-kata yang sopan dan santun yaaa.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...